KOTABARU KARAWANG - Bhabinkamtibmas Desa Pangulah Utara Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat Aipda Saparno melakukan Sholat Subuh berjamaah bersama warga desa binaan di Masjid Darussalam Dusun Cariu Barat Desa Pangulah Utara Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang, Kamis (14/03/2024) Shubuh.
Kegiatan Sholat Shubuh berjamaah ini dimaksudkan agar Polisi dapat bersilaturahmi dan berbaur bersama Ulama dan masyarakat sekitar dengan cara mendatangi masjid masjid dan musholla yang ada di Desa Pangulah Utara, “Sholat Shubuh berjamaah dengan warga adalah sebagai wujud menjalin sinergitas kemitraan dengan masyarakat dari berbagai kalangan, untuk tetap menjaga kamtibmas.” tuturnya
Ditempat terpisah Kapolres Karawang Akbp H. Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan; Bersilaturahmi dengan para Jamaah sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas diantaranya agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban, dengan Sholat Shubuh berjamaah akan menambah rasa persaudaraan, kekeluargaan dan keakraban antara Polisi dengan masyarakat." Ujar Kapolsek.
Polsek Kotabaru_Iptu Suherlan
Polres Karawang_AKBP H Wirdhanto Hadicaksono